Cara Live Streaming Di Aplikasi IDN App Dan Manfaatnya

Panduan Penggunaan Fitur Live Streaming di IDN App

Streaming menjadi salah satu kegiatan paling populer dan diminati banyak orang di era perkembangan teknologi saat ini.

Terlebih lagi sekarang, sudah ada banyak aplikasi yang bisa dimanfaatkan sehingga membuat kegiatan live streaming juga menjadi semakin mudah. Nah, dari sekian banyak aplikasi yang ada, salah satunya yang terbaik yaitu aplikasi live streaming IDN App.

Cara menggunakan IDN App untuk live streaming sangat mudah. Berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara live streaming di IDN App. Dalam hal menggunakan IDN App untuk live streaming ini, kamu bisa sebagai Audience atau Streamer.

Bagi kamu yang ingin menjadi streamer harus mendaftarkan diri terlebih dahulu sebagai member di website live streaming IDN APP. Begini cara daftarnya :

  • Download IDN App di App Store atau Google Play Store.
  • Lalu sign up dan buat akun baru di IDN App.
  • Selanjutnya, submit data diri kamu melalui link Google Form Pendaftaran IDN Live New Streamer.
  • Nantinya tim dari IDN Live akan memverifikasi data kamu yang sudah disubmit dan mengaktifkan akun Streamer kamu.
  • Setelah akun aktif, tim IDN Live akan memberikan informasi melalui email, kemudian kamu bisa coba cara 6-9.
  • Kemudian, kamu akan diminta untuk logout dari aplikasi IDN App versi terbaru, lalu login lagi.
  • Setelah itu, silahkan klik tombol menu (Live) di bagian atas layar pada halaman Home.
  • Lalu klik tombol (+) yang ada di bagian bawah layar pada halaman Home.
  • Jika sudah muncul opsi ‘Live Streaming’, maka itu menunjukkan akun sudah berhasil diperbaharui dan kamu sudah menjadi streamer.
  • Namun jika belum muncul, kamu bisa kirimkan informasinya kepada tim IDN Live ke email [email protected].

Setelah mengetahui cara daftar menjadi member IDN App, kamu juga perlu mengetahui manfaatnya. Berikut ini akan dijelaskan beberapa manfaat aplikasi live streaming IDN App :

  1. Melakukan Promosi

Melakukan promosi saat ini bisa dilakukan dengan mudah oleh siapapun, termasuk juga oleh kamu yang aktif menggunakan join live streaming yang bisa diakses dengan mudah. Bahkan kamu pun bisa mengaksesnya kapanpun dan dimanapun.

Melalui aplikasi live streaming IDN App, kamu bisa membuat konten live streaming untuk melakukan promosi. Pastikan kamu membuat konten semenarik dan sekreatif mungkin agar diminati banyak orang.

Semakin banyak viewers yang tertarik pada apa yang sudah kamu promosikan, maka nantinya keuntungan yang bisa diraih juga semakin besar.

  1. Memperbanyak Koneksi Pertemanan

Manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari aplikasi live streaming IDN App adalah bisa menambah koneksi pertemanan.

Kamu tentunya perlu menambah dan memperbanyak jumlah koneksi, karena semakin banyak koneksi maka akan semakin banyak juga keuntungan yang bisa didapatkan. Banyaknya koneksi pertemanan bisa meningkatkan peluang untuk keberhasilan promosi yang sedang dilakukan.

  1. Mendapatkan Tayangan Berkualitas

Manfaat selanjutnya dari aplikasi live streaming IDN App adalah kamu bisa mendapatkan tayangan berkualitas. Berbagai tayangan berkualitas yang menarik dan bermanfaat akan muncul di layar smartphone kamu. Semua tayangan terbaik tersebut pastinya akan memberikan informasi terbaru bagi siapapun yang melihatnya.

  1. Mendapatkan Hiburan Terbaik

Setiap tayangan yang ditampilkan di aplikasi live streaming IDN App sangatlah menghibur. Hal itu tentunya bisa mewarnai hidup kamu agar tidak bosan dan jenuh. Selain itu, setiap konten hiburan disini bisa kamu lihat dan pilih dengan lebih leluasa.